Kamis, 24 Januari 2013

'Honey Trap'

Foto0314
Judul : Honey Hunt (Perangkap Madu)

Pengarang : Julie Cohen

Penerjemah : Elli J. S.

Penerbit : Penerbit QWERTY (Penerbit Matahati)

Halaman : 419 Halaman

Tahun Terbit : Cetakan I, Oktober 2010

Kategori : Adult Fiction, Romance

Harga : Rp. 50.000,-

ISBN : 602-976040-8

 

Buku ini berkisah tentang Sophie yang mempunyai profesi sebagai detektif. Sophie sendiri pada awalnya tak pernah punya niatan untuk mengambil kasus tentang perselingkuhan. Karena banyaknya permintaan yang datang ke kantornya Sophie terpaksa mengambil kasus tersebut. Selama 7 tahun dalam menjalani profesinya Sophie merasa sudah cukup, merasa muak dengan segala kasus perselingkuhan yang dia hadapi. Sophie memutuskan untuk mengganti profesinya sebagai aromaterapis. Profesi barunya ini malah mempertemukan Sophie dengan Max, salah satu personil grup band aliran rock dan meminta Sophie menjadi aromaterapis bandnya. Dan masalah dimulai ketika Sophie bertemu dengan anggota band yang lain yang tanpa sengaja adalah korban pertama jebakan mautnya, Dominick.

 

Aku cukup menikmati kisah Sophie ini, jarang-jarang aku menemukan buku bertema detektif tapi ada unsur romensnya. Tapi ternyata hal-hal yang berbau detektif hanya awalnya saja. Karena tentu saja Sophie berganti profesi sehingga cerita pun berubah. Di awal cerita agak membosankan walau terhibur juga dengan aksi Sophie ketika menjalankan tugasnya. Aku merasa kasihan juga sama Sophie walau para klien meminta Sophie menyelidiki pasangan mereka yang diduga selingkuh dan pada akhirnya ketika kebenaran terkuak mereka malah marah dan menghujat Sophie. Malang sekali nasibmu Sophie xD. Novel ini berbau artis juga karena ada tokoh Dominick sebagai pemain band rock yang sedang menjalani tur kembalinya band Rock Max. Aku jadi disadarkan bagaimana kuatnya pesona anak band kepada fans-fansnya. Yah kalau di Indonesia mah macam Ariel yang walau uda kesandung kasus tapi fansnya masyaAllah banyaknya. Agak lebay memang tapi itulah yang terjadi bagi fans idola mereka adalah segala-galanya mau diapain ama idolanya ya malah makin menghamba. Itulah juga yang terjadi pada Dom, yang tinggal milih diantara banyaknya fansnya. Dan pada akhirnya membawa masalah dikehidupan perkawinannya kemudian terjerat oleh perangkap madu Sophie.

Pokoknya untuk penerbit matahati terjemahan mulus dan typo juga tidak ditemukan sama sekali. Sayangnya menurutku sedikit sekali cerita tentang hubungan Sophie dan Dom padahal aku pengin lebih dan ending-nya malah begitu saja. :’(

Sekedar bacaan ringan cocoklah, aku kasih nilai 3 :)

 

Tentang Penulis

B0bf88eab4570a22d17aef

sumber: disini

Adalah lulusan dari Brown University, AS, dan melanjutkan pendidikan pasca sarjana di Cambridge University dalam bidang sastra Inggris, dengan tesis mengenai fiksi anak. Saat ini penulis tinggal di Berkshire, Inggris bersama suami dan anak laki-lakinya. Dan berprofesi sebagai ibu rumah tangga sekaligus penulis purnawaktu kisah fiksi roman. Penulis bisa  dikunjungi di website Penulis yang mempunyai tampilan sangat manis :D Ini adalah cover asli dari novel ini

Honey-trap
Sumber : disini

 

0 komentar:

Posting Komentar

Jangan segan buat ngasih komen ya :)